Kamis, 03 Januari 2013

Kekuatan Pikiran bawah sadar (bagian 1)Pikiran bawah sadar bekerja seperti computer. Pikiran bawah sadar memberi inspirasi, membimbing dan merupakan gudang memori. Pikiran bawah kita mengingat segala sesuatu yang kita lihat, rasakan dan alami. Hanya saja untuk memunculkannya itu yang sulit. Menurut penelitian pikiran bawah sadar kita memiliki kapasitas memory sekitar 70-100 triliun gambar. Karena semua perasaan kita, emosi dan pengalaman disimpan dalam memori dalam bentuk gambar atau bunyi. Sama seperti komputer mendigitalkan semuanya, otak kita pun demikian.kekuatan pikiran bawah sadarSemua orang tahu bahwa manusia memiliki pikiran terdalam (inner mind) yang disebut “sublimal”, “subjective,” “id” atau “pikiran bawah sadar”. Freud adalah orang yang pertama meniliti lebih dalam tentang fungsi pikiran bawah sadar dan menghubungkannya dengan penyebab berbagai penyakit. Dr. Carl Jung, the psikiater Swiss, mengistilahkan pikiran bawah sadar, yang merupakan bagian spiritual pikiran manusia, sebagai “super sadar” yang berhubungan dengan Tuhan.Pikiran bawah sadar tidak pernah tertidur, tidak pernah istirahat. Dia bekerja tanpa henti karena dia mengontrol detak jantung kita, peredaran darah, mengatur pencernaan, dan mengatur system kerja tubuh kita. Pikiran bawah sadar mengontrol semua proses vital dan fungsi-fungsi tubuh kita dan mengetahui semua jawaban atas persoalan kita.Pikiran obyektif mengetahui melalui observasi, pengalaman, pendidikan. Dan fungsinya yang luar biasa adalah bernalar. Sementara pikiran subyektif melakukan pekerjaan utamanya ketika pikiran obyektif atau panca indra sementara istirahat.Pikiran-pikiran disalurkan melalui pikiran sadar ke pikiran bawah sadar melalui impresi dalam sel-sel otak seperti gambar dan filem. Dia menggunakan setiap informasi yang terkumpul dalam hidup kita dan menarik semua energy dan hikmat dalam diri kita untuk mendatangkan solusi untuk masalah-masalah kita.Misalnya seseorang digigit anjing pada usia 10 tahun, dia akan menjadi takut pada anjing seumur hidupnya karena pengalaman masa kecilnya. Mengapa? Karena pikiran bawah kita merekam dan mengingat peristiwa itu. Pikiran sadar bisa saja melupakan peristiwa itu tetapi pikiran bawah sadar terus mengigat insident itu dengan jelas.Pikiran bawah sadar selalu terjaga dan tidak pernah tidur walaupun tubuh manusia tidur, tidak sadarkan diri, berada di bawah pengaruh obat atau alkohol atau dalam keadaan koma sekalipun. Salah satu fungsi dari pikiran bawah sadar adalah menjaga dan melindungi kita dari bahaya. Tetapi ironisnya, pikiran ini juga adalah penyebab timbulnya berbagai penyakit.Menurut penelitian 75% dari penyakit yang ada disebabkan karena pikiran. Dan karena itu penyakit-penyakit itu dapat diatasi ketika cara berpikir kita diperbaiki. Misalnya, penyakit sakit kepala, maag, stress, dll adalah penyakit pikiran. Dan dokter sering menasehati “jangan terlalu banyak perpikir”. Apa artinya? Artinya jangan terlalu banyak memikirkan hal-hal yang negatif. Karena pikiran negatif akan mengakibatkan sakit. Ini adalah fakta. Dan pikiran positif yang membahagiakan, menggembirakan dan menyegarkan hati adalah obat.Pikiran bawah sadar memiliki kepandaian tak terbatas. Ia memampukan manusia memperoleh pikiran, gagasan, rencana, dan konsep baru. Pikiran bawah sadar memberikan kemampuan inovatif kepada manusia sehingga dapat mengembangkan temuan-temuan baru.Pikiran bawah sadar bersifat irransional dan penurut. Dia memahami dan menerima segala sesuatu yang diterima melalui panca indra secara harafiah. Berbeda dengan pikiran obyektif, pikiran bawah sadar menerima pesan negatif maupun positiftanpa analisa. Dan akan mewujudkan apa yang dia terima. Kalau pikiran anda selalu memikirkan kegagalan dalam suatu usaha maka kemungkinan besar anda akan gagal. Demikian pula jika anda selalu memikirkan keberhasilan kemungkinan besar anda dapat mencapai apa yang anda harapkan. Karena itu gunakankanlah pikiran anda dengan hal-hal yang positif. Bepikirlah dan bertindaklah secara positif Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone


Tidak ada komentar:

Posting Komentar